|
Resep Donat Kentang Empuk Dan Lembut |
Anda hobi memasak? Atau
hobi makan? Hehehe. Kali ini, kami akan menyajikan resep untuk membuat donat
kentang yang empuk dan lembut. Resep ini cukup gampang dibuat. Rasanya juga
enak. Penasaran bukan? Simak ulasan resepnya berikut ini. Check it out!
Bahan :
- 250 gr tepung
terigu
- 3 sdm susu
bubuk
- 2 butir
telur, ambil kuningnya saja
- 1 sdm
mentega, lelehkan
- ½ bungkus
pengembang roti (fermipan)
- 1 sdm gula
pasir, sesuai selera
- 3 buah
kentang, kukus, lalu haluskan
Topping (Sesuai selera) :
- Susu kental
manis cokelat
- Meises
- Keju
- Mentega
Cara membuat :
- Kukus kentang
hingga masak, lalu haluskan selagi kentang masih hangat
- Campurkan
kentang, tepung terigu, kuning telur, mentega yang telah dilelehkan, fermipan,
susu, fermipan, gula. Aduk hingga rata.
- Bentuk adonan
menjadi bulatan besar. Lalu letakkan di mangkuk. Kemudian, tutup dengan kain
bersih yang lembab. Biarkan hingga 1 jam hingga adonan mengembang sempurna
- Setelah
mengembang, bentuk adonan menjadi seperti donat
- Panaskan
minyak goreng. Untuk menggoreng donat, diperlukan minyak yang banyak hingga
donat yang digoreng tercelup seluruhnya oleh minyak. Kemudian goreng adonan
tadi.
- Setelah donat
berwarna kuning keemasan dan matang, angkat dan tiriskan.
- Dinginkan donat
yang telah digoreng
- Setelah
didinginkan, oleskan mentega pada permukaan donat. Kemudian, beri keju parut dan meises di
permukaan. Lalu, beri susu kental manis cokelat.
- Donat yang
empuk dan nikmat sudah siap disajikan
Untuk topping, anda bisa
menggantinya sesuka hati. Anda bisa menggunakan selai stroberi atau selai
cokelat. Bagaimana? Anda tertarik untuk mencobanya dirumah?
Baca juga artikel menarik
kami yang lain :